EKSYAM.COM – Baru saja pasang indihome dan anda ingin memblokir akses pengguna ke wifi indihome anda untuk mencegah penumpang gelap penggunaannya? Berikut langkah singkat untuk memblokir indihome serta langkah untuk membuka blokir indihome-nya kembali.
Cara Blokir Indihome dari Penumpang Gelap
Silahkan buka alamat http://192.168.1.1 di browser anda, lalu masukkan username dan password-nya. Sudah login? seharusnya anda berada dihalaman seperti berikut ini.

Jika anda sudah login, dan berada di halaman seperti gambar diatas, pilih Network lalu LAN lalu klik DHCP Server seperti gambar berikut

Pada halaman seperti yang dicontohkan gambar diatas anda bisa melihat list MAC Address yang sudah menggunakan jaringan koneksi anda, contoh atas nama hostname ekosyamsudin dengan MAC Address 9c:d2:1e:e8:0c:f7 itu MAC Address saya ketika postingan ini dibuat.
Silahkan catat MAC Address yang akan anda izinkan untuk menggunakan Jaringan koneksi anda (note: MAC Address anda sendiri jangan lupa dimasukkan kedalam list, kalau tidak nanti keblokir), lalu masukkan MAC Address tersebut dihalaman Network lalu WLAN dan klik Access Control List seperti tampilan berikut:

Jika anda sudah memasukkan MAC Address ke halaman diatas, selanjutnya silahkan ubah Mode dari Disabled menjadi Permit seperti gambar berikut:
Sampai tahap ini proses blokir indihome dari pengunjung yang MAC Address-nya tidak anda daftarkan maka tidak dapat mengakses jaringan koneksi anda. Good bye pengunjung gelap! 🙂
Cara Buka Kembali Blokir Indihome
Nah, lalu bagaimana cara buka kembali blokir yang anda lakukan tadi? Cukup ganti Mode menjadi Disabled
KOMENTAR TERBARU